Mitra, FokuslineNews.com – Gerak cepat langsung dilakukan kepala Dinas pendidikan Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Sarah Kindangen dengan mengunjungi SMPN 10 Touluaan Yang sempat Viral tidak ada kegiatan belajar mengajar (KBM), jumat (3/3/2023).
Kindangen kepada media ini mengatakan, sesuai hasil kunjungan ke SMPN 10 Touluaan di desa Banga didapati proses KBM berjalan seperti biasa dan tudingan yang sempat di sampaikan di media sosial tidak mendasar karena ada bukti foto pelaksanaan KBM.
”Tentunya meskipun tudingan tersebut tidak dapat dibuktikan dan terbantahkan, saya tetap melakukan pembinaan kepada pihak sekolah agar tetap fokus dalam proses KBM,” ungkapnya.
Kadis pendidikan Mitra tersebut juga mengatakan, untuk SMPN 10 Touluaan sesuai data yang ada memiliki 4 Guru ASN dan 8 untuk jumlah siswa.
”Untuk pembuktian saya sudah bertanya langsung kepada seluruh siswa dan semua mengatakan setiap hari ada proses belajar dan memang ada 1 guru yang tidak masuk karena sakit,” terangnya.
Kindangen juga menghimbau kepada semua sekolah yang ada di Mitra untuk tetap mengutamakan proses belajar mengajar untuk kepentingan kemajuan pendidikan di kabupaten Mitra.
”Teruslah menjadi pahlawan bagi kabupaten Mitra untuk terus mencerdaskan anak bangsa terlebih di kabupaten Mitra, setiap tantangan tentunya menjadi cambuk bagi kita semua untuk lebih maju kedepannya,” pungkasnya.
(*/Jay)
Dilihat 0 kali
Maret 02, 2023
0 comentários:
Posting Komentar