Latest News
Kamis, 13 April 2023
Dilihat 0 kali

Camat Tombatu Harapkan Karang Taruna di Desa Dapat Diaktifkan Untuk Bantu Kemajuan Desa


MITRA,FokuslineNews
-Generasi muda yang terhimpun dalam Karang Taruna diharapkan berperan sebagai motor penggerak pembangunan di desa.

Peran strategis Karang Taruna untuk kemajuan desa dapat dilakukan dengan tampil menjadi agen perubahan terlebih di era digital dan multi media seperti saat ini.


"Di era digitalisasi ini, Karang Taruna harus bisa menjadi pilar penggerak kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk membangkitkan pertumbuhan ekonomi," ucap kepala kecamatan (Camat) Tombatu Frangky Batubuaya, disela-sela memberikan arahan pada perangkat desa dan hukum tua  saat Evaluasi Perkembangan Desa (EPD) di Desa Tombatu Tiga Selatan, Kamis,(13/04/2023).


Lanjut Batubuaya, Dengan memanfaatan segala kemudahan teknologi telekomunikasi dan digitalisasi, Karang Taruna diharapkan mampu menggerakan generasi muda untuk mengembangkan segala potensi yang ada di desa seperti pertanian, pariwisata, maupun produk-produk lokal untuk membawa kemajuan desa yang ada di kecamatan Tombatu


“Saya berharap kepada seluruh Hukum Tua yang ada di kecamatan Tombatu agar dapat membantu kegiatan Karang Taruna. Kalau Karang Taruna di desa belum aktif atau belum terbentuk, agar dapat diaktifkan dan dibentuk kembali,” kata Batubuaya.


Karang Taruna sangat membantu pemerintah desa dalam menjalankan berbagai program pembangunan, terutama dalam hal pencegahan masalah sosial serta pengentasan kesenjangan sosial masyarakat. Karang Taruna dapat tampil sebagai mediator dan fasilitator aspirasi antara pemuda dan pemerintah.


"Bila semua Karang Taruna di setiap desa yang ada di kecamatan Tombatu sudah aktif semua, kedepan kita harapkan Karang Taruna akan lebih maju dan lebih modern,  serta aktif dan eksis untuk pembangunan generasi muda yang ada di daerah ini," pungkas Frangky Batubuaya.(Jay)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Camat Tombatu Harapkan Karang Taruna di Desa Dapat Diaktifkan Untuk Bantu Kemajuan Desa Rating: 5 Reviewed By: Jay