Latest News
Minggu, 02 April 2023
Dilihat 0 kali

Festival Band Rohani 2023 di dukung penuh Bupati ROR


Minahasa, Fokuslinenews.com
-Festival Band Rohani 2023 yang bakal diselenggarakan 21-26 April 2023 yang disponsori oleh Pria Kaum Bapa (P/KB) Jemaat GMIM Moria Sasaran wilayah Tondano V, mendapat dukungan penuh dari Bupati Minahasa Dr. Ir Roy Roring, MSi, (ROR).

Dukungan ini diungkapkan Bupati ROR saat menerima Panitia penyelenggara dibawa komando langsung Ketua Panitia  Pnt Moudy Lontaan, S.Sos, dan Ketua BPMW Wilayah Tondano V Pdt. Raleymond Rende, S.Th, didampingi Wakil Ketua Ivano Senduk, ST, Rivo Puturuhu, SH, Ronny Suwarno, S.Sos, Sekretaris Nofry Sendoh, S.Sos, MSi, Wakil Sekretaris Yongky Rantung,SE dan Sovian Sumarauw, SP di rumah dinas Bupati, Sabtu pagi (1/4/2023).

“Tentu saya mendukung kegiatan yang positif ini, karena Festival Band Rohani ini memberikan peluang bagi musisi dalam mengembangkan bakat mereka,” kata Bupati.

Apalagi, lanjut Bupati, pasca pandemi Covid 19, kegiatan akbar yang akan melibatkan antar denominasi Gereja di Sulawesi Utara ini pernah dilaksanakan.

“Puji Tuhan, setelah pandemi, saat ini sudah bisa menggelar berbagai kegiatan. Acara kreatif seperti ini perlu terus dilakukan, ini juga tentu dapat menarik perhatian warga Sulut sehingga bisa berkunjung di Minahasa.

Hal ini juga diaminkan oleh Ketua BPMJ, Pendeta Reymond Rende. “Selain mengembangkan bakat, yang terpenting melalui kegiatan ini, umat Kristiani bisa menaikan puji-pujian kepada Tuhan lewat musik dan lagu,” singkat Pendeta Rende.

Sementara Ketua Panitia Pnt. Moudy Lontaan menjelaskan, Festival ini merupakan program kerja P/KB Jemaat GMIM Moria Sasaran wilayah Tondano V bekerjasama dengan Anos Cafe Resto Tondano yang akan menjadi lokasi Festival, yang di dukung oleh Bank SulutGo dan Pemerintah Kabupaten Minahasa.

“Festival Band Rohani ini diadakan dalam rangka Syukur Paskah Yesus Kristus yang juga bertujuan untuk mempertebal keimanan umat kristiani, dan ini terbuka untuk semua denominasi Gereja yang ada di Sulut,” ungkap Lontaan yang juga adalah Inspektur Kabupaten Minahasa.

Untuk pendaftaran Festival Band Rohani ini sudah di buka dari tanggal 20 Maret sampai 17 April 2023, dengan biaya 500 ribu per peserta. Rapat teknis pada 17 April di Anos Cafe Tondano, Jl. Tonsaru-Tondano Kecamatan Tondano Selatan.

Bagi band yang berminat mengikuti festival silakan menghubungi panitia untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan mendaftarkan bandnya melalui kontak panitia WhatsApp:
Sekretariat 082199403207
Pendaftaran 08112012176 | 082189268181
Informasi 08124427674. (*)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Festival Band Rohani 2023 di dukung penuh Bupati ROR Rating: 5 Reviewed By: Prokla Malingkas