Latest News
Rabu, 28 Juni 2023
Dilihat 0 kali

Tamuntuan Hadiri Pembukaan Festival Seni Literasi Alkitab dan Modern Games Pelka Remaja GMIST di Resort Tamako


SANGIHE, FokuslineNews.com - Penjabat Bupati kepulauan Sangihe dr.Rinny Tamuntuan bersama ketua DPRD Provinsi, dr.Fransiscua Andy Silangen menghadiri Pembukaan

Festival Seni Literasi Alkitab Dan Modern Games

Pelka Remaja GMIST bertempat di GMIST Bait-EL Tamako. Selasa (27/6/23).

"Pertama - Tama tentunya saya menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatannya menghadiri acara tersebut disebabkan banyak agenda yang dihadiri,"ucap Tamuntuan saat menyampaikan sambutannya

Dia juga menambahkan walaupun dengan banyaknya agenda yang harus dihadiri, tentunya semuanya akan dihadiri.

Masih dalam sambutannya  mengatakan " bahwa untuk kegiatan Festival Seni Literasi Alkitab Dan Modern Games

Pelka Remaja GMIST merupakan satu kebanggaan bagi kita. Karena didalam kegiatan saat ini kita bisa saling bertemu satu dengan yang lain karena yang hadir saat ini juga ada dari Sitaro dan Manado. Jadi itu semua demi mengembangkan bakat seni khususnya bagi pelka remaja,"katanya.

"Atas nama keluarga Silangen Tamuntuan memberikan sampul diakonia kepada panitia pelaksana kegiatan atas semangat dari seluruh panitia dalam melaksanakan kegiatan tersebut,"ujar Tamuntuan

Semntara itu salah satu anggota  panitia Aneke Budiman menyampaikan banyak terimakasih kepada penjabat Bupati Sangihe yang sudah hadir dalam acara tersebut.

"Tentunya kami selaku panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada penjabat Bupati kepulauan Sangihe dr.Rinny Tamuntuan yang sudah meluangkan waktu untuk hadir bersama dengan kami didalam acara tersebut walaupun begitu banyak tugas agenda yang beliau datangi di hari ini dengan waktu yang sama. Sekali lagi kami mengucapkan banyak terimakasih," kunci Aneke.

(dys)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tamuntuan Hadiri Pembukaan Festival Seni Literasi Alkitab dan Modern Games Pelka Remaja GMIST di Resort Tamako Rating: 5 Reviewed By: admin