Latest News
Senin, 11 Desember 2023
Dilihat 0 kali

Safari Natal di Sangihe, Kandouw: Kerukunan Itu Mahal


SANGIHE, FokuslineNews - Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven Kandouw, menghadiri Safari Natal Oikumene Pemerintah Provinsi, di laksanakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kepulauan Sangihe, Senin (11/13/2023).


Selain Wagub, Ketua DPRD Provinsi Fransiscus Andi Silangen, Komisaris Utama Bank SulutGo, Edwin Silangen, Kandouw juga di dampingi para pejabat Pemprov.


Pada ibadah Natal itu, Ketua Sinode GMIST Pdt. Dr Welman Boba, menjadi Khadim, dimana ia mengatakan kemuliaan Kristus di implementasikan dalam kesederhanaan, seperti Yesus lahir di tempat hina demi kemuliaan umatNya.


Kandouw dalam sambutannya mengajak masyarakat Sangihe menjaga kerukunan antar umat beragama, karena kerukunan nilainya mahal lebih mahal dari permata. "Mari kita jaga kerukunan di Sangihe ini, karena kerukunan tidak ternilai harganya" ajak Wagub.


Dikesempatan itu, Kandouw juga menyinggung soal perayaan Natal tak harus identik dengan hal mewah, melainkan merayakan Natal dengan kesederhanaan. "Tak perlu kita merayakan Natal dengan kemewahan, Natal seharusnya kita rayakan dengan kesederhanaan" ungkap Kandouw.


Pada kesempatan itu juga Kandouw menyerahkan bantuan hibah dari pemerintah Provinsi ke gereja-gereja di Sangihe, serta bantuan sosial. Penyerahan bantuan Kandouw di dampingi Ketua DPRD Provinsi dan Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe Rinny Silangen Tamuntuan (RST).


Bupati menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi yamg telah melaksanakan kegiatan Safari Natal di Sangihe, menurut Tamuntuan kehadiran Pemerintah Provinsi di Sangihe merupakan bagian dari kepedulian Pemerintah Provinsi terhadap Kepulauan Sangihe.


"Atas nama masyarakat dan Pemerintah Daerah kami menyampaikan terima kasih atas kunjungan di Safari Natal, serta kepeduliannya yang telah memberikan bantuan bagi masyarakat Sangihe" ungkap Tamuntuan.


Usai kegiatan Safari Natal, Wagub Kandouw mengunjungi SMA Negeri 1 Tahuna dan setelahnya kembali ke Manado. (dys)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Safari Natal di Sangihe, Kandouw: Kerukunan Itu Mahal Rating: 5 Reviewed By: admin