Latest News
Senin, 29 Januari 2024
Dilihat 0 kali

Tamuntuan Bakal Bangun Balai Adat Di Kampung Saluhang



SANGIHE Fokuslinenews - Penjabat Bupati  Kabupaten Kepulauan Sangihe dr Rinny Tamuntuan sangat mendukung berbagai kegiatan pelestarian kebudayaan daerah  khususnya yang berada di Kampung Saluhang Kecmatan Tabukan Selatan Tengga, salah satunya adalah Salo Kapita dan Bali Adat


Ketua Adat Anselmus Malendes mengatakan "Kebudayaan daerah merupakan wujud identitas diri kaum suku bangsa yang ada di suatu daerah untuk dapat terus eksis mengembangkan serta melestarikan ragam bentuk kebudayaannya baik berupa kesenian alat musik tradisional, tari-tarian maupun tradisi adat serta kearifan lokal yang melingkupinya. Kata Malendes


Lanjutnya" Terimah kasih atas perhatianya dari Pj Bupati dr Rinny Tamuntun yang sudah bertatap muka dengan pelaku adat yang ada di Kampung Saluhang, baru pertama kali Pimpinan Daerah langsung bertatap muka dan memberikan dukungan pelestarian Salo Kapita, serta akan melengkapi apa yang menjadi kerinduan kami selama ini termasuk rencana membangun Balai Adat di Kampung Saluhang, ujarnya


Ditempat yang sama Pj Bupati dr Rinny Tamuntuan mengatakan" Salah satu wujud terlestarikannya kebudayaan tersebut yaitu harus ada wadah dan tempat terjadinya interaksi budaya tersebut, salah satunya adalah ketersediaan sarana prasarana kebudayaan yaitu adanya balai adat, hal ini tentunya saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk membantu adanya pembangunan Balai Adat Kampung Saluhang. Kata Tamuntuan


Selain itu peralatan Salo Kapita akan kita lengkapi termasuk seragam dari Salo Kapita, dan hal hal lainya 


" Rencana Balai adat akan dibangun sebab hal ini memiliki berbagai fungsi yang sangat penting perannya dalam pelestarian kebudayaan, karena di sanalah tempat terjadinya berbagai bentuk kegiatan yang tidak hanya digunakan untuk rapat pertemuan dewan adat tetapi balai adat nanti sebagai pusat pembinaan dan pelestarian budaya tradisi para leluhur. Ujarnya


“Semoga rencana pembangunan balai adat ini dapat terealisasi tidak begitu lama ketika balai adat ini sudah selesai maka berbagai budaya tradisi semestinya kita lestarikan dan jaga bersama-sama,” harap Tamuntuan


“Saya sangat berharap dikemudian hari terbangunnya balai adat ini, kebudayaan dan budaya tradisi dapat kembali dimunculkan, dilakukan pembinaan secara berkelanjutan agar berbagai ornamen budaya, alat musik kesenian daerah, tari-tarian, serta bahasa daerah dapat dilestarikan kepada anak-anak kita,” sambungnya.


Balai adat dapat menjadi sarana pembangunan kebudayaan yang tidak hanya sebagai tempat kegiatan pertemuan dewan adat saja, tapi ada pelestarian nilai-nilai dan kebudayaan tradisi yang harus dibina dengan baik. sehingga balai adat dapat menjadi episentrum pembangunan sumber daya manusia dan kebudayaan di Kampung Saluhang (dys)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tamuntuan Bakal Bangun Balai Adat Di Kampung Saluhang Rating: 5 Reviewed By: admin