SANGIHE FokuslineNews - Umat Kristiani mengikuti Ibadah Jumat Agung dengan Hikmat Jumat (29/3/2024). Pagi
Jumat Agung adalah hari peringatan dari penyaliban Yesus Kristus di bukit Golgota. Jumat Agung selalu diperingati setiap tahun pada hari Jumat sebelum minggu Paskah.
Seluruh gereja - gereja melaksanakan Ibadah Jumat Agung dan Sakramen Perjamuan Kudus. Sementara itu, Jemaat mengikuti ibadah di Gereja Betlehem yang dimulai pukul 09.41 wita
Pdt. Conny M K Patimbano S.Th saat menyampaikan pemberitaan Firman Tuhan, mengajak seluruh jemaat memaknai hari Jumat Agung sebagai pengorbanan-Nya (Tuhan Yesus) kepada umat manusia. Tuhan Yesus disalibkan.
“Ada 7 Perkataan Salib adalah tujuh ucapan yang diucapkan oleh Yesus ketika Yesus disalib. Ini merupakan suatu Ucapan atau Perkataan yang sangat Istimewa bagi kalangan umat Kristiani. Sebab perkataan ini mengandung banyak sekali pengajaran yaitu, mengajarkan kita untuk mengampuni seseorang yang bersalah kepada kita, mengasihi seseorang, menghormati orang tua, dan lain-lain. Intinya, Tuhan Yesus ingin kita tahu arti sebenarnya kasih itu lewat pengorbanannya di Kayu Salib untuk menebus dosa umat manusia,” unkap Patimbano
Patimbano mengatakan, Sakramen Perjamuan Kudus yang menjadi inti di situ adalah jemaat diajak untuk merenung, menghayati tentang pengorbanan Yesus menebus dosa umatNya.
“Kita bersyukur kepada Tuhan atas segala kasih yang selalu Ia berikan kepada kita. Selamat memperingati Jumat Agung dan Selamat menyongsong hari Paskah tahun 2024,” ucapnya
Terlihat juga, suasana khidmat tampak saat berjalannya prosesi Sakramen Perjamuan Kudus yang diikuti jemaat yang hadir di Gereja Betlehem. (dys)
0 comentários:
Posting Komentar