SANGIHE Fokuslinenews - Pj Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dr Rinny Tamuntuan menghadiri dan membuka kegiatan sosialisasi Pembangunan Pemgaman Pantai Tahuna (18/4/24)
Tamuntuan memberikan apresiasi cukup tinggi kepada Balai wilayah Sungai Sulawesi Satu dalam rencana pembangunan pengaman Pantai Tahuna di mana telah berkenan memberikan anggaran kepada Kabupaten Kepulauan Sangihe.
" Hal ini telah direspon oleh Balai Wilayah Sungai Sulawesi Satu ketika pemerinta daerah bermohon pada Tahun 2022 ke Balai Wilayah Sungai Sulawesi Satu tentang pembangunan pengaman pantai tahuna. Tentunya sudah akan siap mulai dikerjakan dan untuk itu sangat penting, untuk itu sebelum memulai pekerjaan maka didahului dengan sosialisasi kepada seluruh warga masyarakat yang ada di wilayah Kelurahan Santiago yang menjadi titik pusat kegiatan pekerjaan". Kata Tamuntuan
" jadi masyarakat yang ada di kecamatan tahuna lebih lagi Santiago kita patut berterima kasih kepada Balai Wilayah Sungai karena kita begitu sulit untuk menyiapkan anggaran lewat anggaran APBD kita bersyukur karena Balai Wilayah Sungai ini memberikan perhatian kepada kita sesuai dengan apa yang sudah kami kerjakan sejak Tahun 2022 Tamuntun bersama Kepala Dinas PU tentunya sering-sering bermohon kepada Balai Wilayah Sungai karena kita juga melihat anggaran tentunya yang tersedia di Balai Wilayah Sungai untuk Sulawesi tentunya juga beberapa daerah yang sering mengalami bencana yang terutama abrasi pantai". Jelas Tamuntuan
Balai Wilayah Sungai Sulawesi Satu yang sudah merespon untuk Kabupaten Kepulauan sangihe dengan memberikan anggaran 22, 6 miliar. Tentunya saya berharap kepada seluruh warga masyarakat lebih khusus wilayah Kelurahan Santiago untuk mendukung sepenuhnya pekerjaan yang dilaksanakan oleh Wilayah Sungai ini karena kalau tidak didukung oleh warga masyarakat maka tidak akan berjalan dengan baik, ketika pekerjaan akan dimulai maka tenaga kerja yang akan dipakai adalah warga masyarakat di kelurahan santiago. Kuncinya (dys)
0 comentários:
Posting Komentar