Latest News
Senin, 23 September 2024
Dilihat 0 kali

Paripurna DPRD Sulut Dalam Rangka HUT Provinsi Sulut ke 60

 



Sulut, FokuslineNews – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) Senin, (23/9/2024) menggelar rapat paripurna dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT Provinsi Sulut yang ke – 60 tahun.










Rapat paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Sementara dr Fransiscus A Silangen, SpB-KBD di dampingi Wakil Ketua Michaela Paruntu, Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven OE Kandouw.











Ketua DPRD mengatakan di moment yang berbahagia ini, perjalanan Provinsi Sulawesi Utara yang ke 60 tahun ini banyak mengalami kemajuan baik secara infrastruktur maupun juga peningkatan perekonomian Sulawesi Utara.










Di bawah kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven OE Kandou, Sulawesi Utara semakin maju dan hebat. Bahkan banyak prestasi yang diraih demi kemajuan Sulawesi Utara.










Pantauan media ini, Ketua DPRD, Wakil Ketua, Gubernur, Wakil Gubernur, Anggota DPRD, Jajaran SKPD bahkan undangan mengenakan pakaian adat saat menghadiri rapat paripurna hari ulang tahun provinsi Sulut.










Juga turut di meriahkan dengan budaya Masamper dari Nusa Utara dan tarian adat dari Minahasa.










Dalam rapat paripurna ini, juga dilakukan pengalungan medali kepada para atlet sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan dari pemerintah provinsi Sulut atas prestasi yang telah di raih dalam ajang pesta olahraga Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di provinsi Aceh dan Provinsi Sumatera Utara.










Hadir dalam rapat paripurna tersebut, Anggota DPRD Sulut, Forkopimda, Jajaran SKPD serta undangan.


(Adetorial)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Paripurna DPRD Sulut Dalam Rangka HUT Provinsi Sulut ke 60 Rating: 5 Reviewed By: admin