Latest News
Senin, 17 Februari 2025
Dilihat 0 kali

PPBMI Gelar Rakernas 2025: Menuju Organisasi, Etika, dan Berbisnis yang Lebih Baik


Manado , Fokuslinenews.com– Perkumpulan Pengusaha Bongkar Muat Indonesia (PPBMI) sukses melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2025 dengan tema “Sebagai Mitra Bersama Pemerintah Memperlancar Arus Distribusi Barang, Mensukseskan Tol Laut, dan Menurunkan Biaya Logistik.” Kegiatan yang dihadiri oleh anggota PPBMI dari seluruh Indonesia serta instansi terkait ini bertujuan memperkuat peran PPBMI dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam memperlancar arus distribusi barang dan menurunkan biaya logistik.
Meski baru terbentuk selama 10 bulan di Sulawesi Utara, PPBMI telah berhasil menyelenggarakan Rakernas berskala nasional selama dua hari yang di adakan di hotel berbintang manado. Hal ini menjadi bukti pencapaian yang luar biasa bagi organisasi yang masih relatif muda. Ketua Umum PPBMI, Capt. Prianto H., SH., menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras dan komitmen seluruh anggota dalam memperkuat sinergi dengan pemerintah serta para pemangku kepentingan lainnya.
“Dengan waktu yang singkat, kita mampu menyelenggarakan acara berskala nasional ini. Ini menunjukkan keseriusan PPBMI dalam mendukung program pemerintah, terutama terkait Tol Laut dan efisiensi biaya logistik,” ujar Capt. Prianto.

Kolaborasi dengan Mitra Strategis
Rakernas ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Kepolisian dan Kesyahbandaran Otoritas Pelabuhan (KSOP) sebagai mitra kerja strategis PPBMI. Kehadiran mereka memperkuat sinergi antara PPBMI dengan pihak-pihak terkait dalam memperlancar arus distribusi barang di seluruh Indonesia.
Ketua Panitia Rakernas, Irsyad Onggi, mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas partisipasi seluruh pihak yang terlibat. “Kami sangat bangga bisa menjadi tuan rumah Rakernas PPBMI 2025. Ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kerja sama dengan pemerintah dan instansi terkait untuk mencapai tujuan bersama dalam memperlancar distribusi barang dan menekan biaya logistik,” ungkap Irsyad.


Sebagai mitra pemerintah, PPBMI berkomitmen mendukung program Tol Laut yang bertujuan memperlancar distribusi barang antar-pulau serta menurunkan biaya logistik nasional. Dalam Rakernas ini, dibahas berbagai strategi untuk meningkatkan efisiensi operasional bongkar muat, penguatan tata kelola organisasi, serta penerapan etika berbisnis yang lebih baik.

Dengan suksesnya Rakernas 2025 ini, PPBMI berharap dapat semakin memperkuat perannya dalam industri bongkar muat di Indonesia. Organisasi ini bertekad untuk terus menjalin kerja sama yang erat dengan pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan guna mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

Capt. Prianto H., SH., menegaskan komitmennya dalam membawa PPBMI menjadi organisasi yang lebih profesional dan berintegritas tinggi. “Kami siap menjadi mitra strategis pemerintah dalam mensukseskan Tol Laut dan menurunkan biaya logistik. Kami optimis dengan kerja sama yang baik, tujuan ini bisa tercapai,” tegasnya.

Rakernas PPBMI 2025 di Sulawesi Utara ini menjadi bukti nyata bahwa dalam waktu singkat, PPBMI mampu menunjukkan eksistensinya sebagai organisasi yang solid dan berdaya saing tinggi. (Cheny R)
  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: PPBMI Gelar Rakernas 2025: Menuju Organisasi, Etika, dan Berbisnis yang Lebih Baik Rating: 5 Reviewed By: Cheny