Latest News
Selasa, 18 Maret 2025
Dilihat 0 kali

Gubernur Yulius Selvanus Tutup Kegiatan Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah di Sulut


Manado, Fokuslinenews.com – Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara sukses menyelenggarakan kegiatan peningkatan kompetensi kepala sekolah jenjang SMA, SMK, dan SLB tahun 2025. Acara penutupan kegiatan ini berlangsung di Gedung Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Sulut pada Selasa (18/3/2025) dan dihadiri langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus.

Sebanyak 400 kepala sekolah dari berbagai wilayah di Sulut mengikuti program ini dengan antusias. Dalam sambutannya, Gubernur Yulius mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan program tersebut dan mengapresiasi dedikasi para peserta.


"Saya berterima kasih, dari laporan yang saya terima, hasilnya cukup memuaskan. Dengan jumlah peserta sekitar 400 orang, ini merupakan capaian yang luar biasa," ujar Gubernur.

Ia juga menegaskan bahwa kepala sekolah memiliki peran strategis dalam membentuk karakter dan perilaku siswa. Menurutnya, posisi kepala sekolah bukan sekadar jabatan, melainkan amanah besar dalam membangun generasi yang berintegritas.

"Menjadi kepala sekolah adalah tanggung jawab moral yang besar. Kalian adalah ujung tombak dalam menciptakan generasi yang berintegritas," tegasnya.

Lebih lanjut, Gubernur Yulius berpesan agar para kepala sekolah menjadi pemimpin yang berdedikasi serta siap bekerja keras demi kemajuan pendidikan di Sulawesi Utara.

"Pemimpin harus melayani. Jangan takut sepatu dan tanganmu kotor, jangan takut berkeringat," pesannya.

Dalam acara ini, panitia juga mengumumkan tiga peserta dengan skor terbaik dalam uji kompetensi, yaitu:

  1. Maxy Awondatu – Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Bitung
  2. Mediatrix Maryani Ngantung – Kepala Sekolah SMA Negeri 8 Manado
  3. Frangky Tairas – Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Talaud

Ketiganya mendapat apresiasi khusus atas prestasi yang dicapai selama pelatihan ini.

Acara penutupan ini turut dihadiri oleh Sekretaris Provinsi Sulut, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Denny Mangala, Kepala Dinas Pendidikan Sulut Femmy J. Suluh, serta perwakilan DPRD Sulut.

Program peningkatan kompetensi kepala sekolah ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Sulawesi Utara. Dengan kepala sekolah yang kompeten dan berwawasan luas, diharapkan sekolah-sekolah di daerah ini dapat terus berkembang dan berinovasi.

(Cheny R)

  • Site Comments
  • Facebook Comments

0 comentários:

Posting Komentar

Item Reviewed: Gubernur Yulius Selvanus Tutup Kegiatan Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah di Sulut Rating: 5 Reviewed By: Cheny